OTORITA.ID-Tapsel, Komitmen Satuan Brimob Polda Sumatera Utara dalam menjalankan misi kemanusiaan pascabencana terus diwujudkan melalui aksi nyata di lapangan. Personel Batalyon C Pelopor tetap siaga dan responsif untuk memastikan keselamatan serta kenyamanan masyarakat terdampak banjir bandang dan tanah longsor di Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan.
Pada Sabtu (24/1/2026), personel yang tergabung dalam Posko 1 Batalyon C Pelopor melaksanakan penanganan pohon mati yang berpotensi membahayakan keselamatan warga. Penebangan dilakukan di sekitar kediaman Bapak Toni Panggabean di Desa Aek Ngadol, sekaligus dilanjutkan dengan pembersihan sisa material pohon agar lingkungan kembali aman, bersih, dan tertata.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Danton I Kompi 2/C Sat Brimob Polda Sumut, IPTU Erwinsyah Putra Siregar, S.H. Dengan peralatan kerja yang tersedia serta semangat pengabdian yang tinggi, personel Brimob bekerja secara gotong royong guna mencegah potensi bencana lanjutan dan meminimalisir risiko yang dapat mengancam keselamatan warga.
Langkah cepat dan terukur ini merupakan bagian dari upaya mitigasi pascabencana yang dilakukan Brimob Polda Sumatera Utara, sekaligus mencerminkan kehadiran negara dalam memberikan perlindungan nyata kepada masyarakat di wilayah terdampak. Kehadiran personel Brimob di tengah warga pun mendapat apresiasi karena dinilai mampu menghadirkan rasa aman dan kepastian perlindungan.
Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Pol Ferry Walintukan, menegaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk tanggung jawab Polri dalam memastikan keamanan masyarakat pascabencana.
“Personel Brimob hadir tidak hanya pada saat tanggap darurat, tetapi juga dalam tahap pemulihan. Penanganan pohon mati ini merupakan langkah preventif untuk mencegah potensi bahaya lanjutan dan memastikan masyarakat dapat kembali beraktivitas dengan aman,” ujar Kombes Pol Ferry Walintukan.
Ia menambahkan, Polda Sumut akan terus mengerahkan personel untuk membantu masyarakat hingga kondisi benar-benar pulih. “Kami berkomitmen untuk terus hadir, bekerja, dan bersinergi dengan masyarakat serta pemerintah daerah demi keselamatan dan ketenangan warga,” tambahnya.
Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, didukung cuaca yang cerah serta kesiapan personel di lapangan. Melalui kegiatan ini, Satuan Brimob Polda Sumatera Utara kembali menegaskan perannya sebagai garda terdepan dalam perlindungan masyarakat, tidak hanya pada aspek keamanan, tetapi juga kemanusiaan.(Red)
